Warga Batang Serangan Galang Dana Untuk Palestina

SUARA GARDA | LANGKAT Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, warga yang didominasi kaum emak-emak dan Pengurus BKM (Badan Kemakmuran Mesjid) Raya Batang Serangan melakukan aksi penggalangan dana untuk bantuan donasi ke Negara Palestina, yang saat ini sangat memperhatinkan.

Kegiatan kemanusiaan itu di laksanakan disepanjang jalan pusat perbelanjaan, tepatnya di jalan besar Batang Serangan, Kelurahan Batang Serangan, Kecamatan Batang Serangan, Kabupaten Langkat, pada Jum’at (17/11/2023) sekira Pukul 07.00 WIB.

Salah seorang penggalang dana yang diketahui Evi (40) warga Lingkungan Kedai, Kelurahan Batang Serangan kepada awak media mengatakan, bahwa penggalangan dana yang hanya dilakukan selama 2 jam terkumpul sebanyak Rp 13.788.000.

Evi juga mengatakan, aksi itu dilakukan dengan melakukan penggalangan dana dilakukan dengan berjalan kaki ke pedagang-pedagang, warga yang sedang berbelanja dan warga yang lalu lalang di seputaran pasar perbelanjaan. “Kami melakukan aksi kemanusiaan ini baru pertama kalinya dan Alhamdulillah pedagang dan masyarakat lainnya antusias dengan ikhlas mengulurkan tangannya untuk saudara kita yang berada di Palestina,” terangnya.

Evi juga menambahkan, bahwa penggalangan ini nantinya dilakukan dengan pengumpulan warga dengan mendatangkan Ustadz penceramah dari luar dan pengajian. Nantinya Evi akan LPM ( Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) Kecamatan Batang Serangan, Forkopimca Kecamatan Batang Serangan dan Lurah/Kepala Desa se-Kecamatan Batang Serangan.

“Saya berharap, agar bantuan yang diberikan ini akan membantu meringankan beban warga Palestina dan dapat tersalurkan dengan baik. Serta dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan kepedulian atau rasa empati bagi warga Kabupaten Langkat, Khususnya di Kecamatan Batang Serangan,” ucap Evi dengan lirih.

Salah seorang warga paruh baya yang akrab disapa Nek Rege (65) berpartisipasi memberikan donasi terharu dan sempat meneteskan air mata, atas kegiatan kemanusiaan yang digelar untuk warga Palestina.

“Harapan saya tentu saja Palestina merdeka, perang berakhir, tidak ada lagi korban berjatuhan. Orang dewasa, anak kecil semua jadi korban dalam peperangan dan jangan sampai saudara kita disana kelaparan,” ujar Nek Rege.[Wahyu]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *