SUARA GARDA ACEH TAMIANG Babinsa Koramil 04/Bendahara Sertu Guntur Cahyono aktif lakukan Komunikasi Sosial (Komsos), pada kali ini komsos dikakukan bersama warga binaan di salah satu warung kopi yang bertempat di Desa Seuneubok Dalam Mesjid, Kecamatan Bendahara, Kabupaten Aceh Tamiang, Jum’at (03/01/25).
Komunikasi Sosial terus dilakukan Babinsa bersama seluruh lapisan masyarakat yang ada di wilayah binaannya, baik dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama maupun tokoh pemuda. Hal tersebut dilakukan guna membangun sinergitas dan meningkatkan kerjasama yang baik guna menjaga Kamtibmas di wilayah binaannya, serta saling mendukung dan bertukar informasi terkait perkembangan situasi di wilayah binaannya.
Dalam kegiatan komsos nya Sertu Guntur menuturkan, “Pada kegiatan komsos dengan warga kali ini saya mengajak warga agar ikut peduli dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di wilayah binaan, yang salah satunya dengan menjaga kerukunan antar masyarakat dan meningkatkan kegiatan positif yang bermanfaat bagi kemajuan wilayah binaan, “pungkasnya. [m.rotuah]
Sumber: MITRA DIM 0117/ATAM
PENULIS: Pendim0117atam